KAI Daop 7 Madiun Tertibkan Aset di Jalan Anggrek untuk Pengembangan Stasiun

- Editorial Team

Selasa, 10 Juni 2025 - 11:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MADIUN, NEUMEDIA.ID — PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 7 Madiun melakukan penertiban aset di Jalan Anggrek, Kelurahan Oro-Oro Ombo, Kecamatan Kartoharjo, Kota Madiun, Selasa (10/6/2025).

Langkah ini dilakukan untuk mendukung pengembangan Stasiun Madiun serta peningkatan kualitas pelayanan bagi pelanggan kereta api.

Penertiban mencakup 29 unit Rumah Perusahaan (RPR) dan 21 bangunan non-RPR di atas lahan seluas 3.144 meter persegi, dengan nilai aset mencapai Rp6,32 miliar. Dari total tersebut, hanya delapan unit yang memiliki kontrak aktif, sementara sisanya berstatus backlog atau tidak memiliki kontrak.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Vice President Daop 7 Madiun, Suharjono, menjelaskan bahwa penertiban ini merupakan bagian dari program penataan dan pemanfaatan aset negara secara optimal.

“Penertiban ini bukan semata-mata pengosongan lahan, tapi bagian dari strategi jangka panjang KAI untuk meningkatkan pelayanan. Kawasan ini akan digunakan untuk relokasi ekspedisi dan penataan kantor teknis, serta pengembangan fasilitas seperti ruang tunggu, toilet, dan aksesibilitas pelanggan. Semua ini demi memberikan kenyamanan dan keamanan maksimal bagi masyarakat,” jelasnya.

Ia menambahkan bahwa proses penertiban telah melalui tahapan persuasif sejak awal tahun 2025, mulai dari pemetaan, sosialisasi ke warga dan Forkopimcam, hingga penyampaian pemberitahuan resmi.

“Kami sangat mengapresiasi dukungan dari pemerintah daerah, BPN, TNI, Polri, dan masyarakat setempat. Kolaborasi ini penting agar penertiban berjalan tertib dan sesuai aturan hukum. Kami berharap pengelolaan aset ini bisa menjadi contoh transparansi dan tanggung jawab dalam memanfaatkan aset negara,” pungkas Suharjono. (ant/red)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Empat Raperda Disepakati, DPRD dan Pemkot Madiun Tegaskan Komitmen Kepastian Hukum
KAI Daop 7 Madiun Imbau Warga Jaga Fasilitas Transportasi Publik 
KAI Buka Rekrutmen Eksternal 2025 untuk Lulusan SLTA hingga S1, Catat Jadwalnya! 
Direksi dan Komisaris KAI Tinjau Operasional Daop 7 Madiun, Cek Jalur dan Infrastruktur 
Rumah Perusahaan Rp1,3 Miliar Ditertibkan, KAI Daop 7 Madiun Tegas Jaga Aset Negara
KA BIAS Relasi Stasiun Caruban Catat 617 Penumpang dalam Sepekan
KAI Daop 7 Madiun Imbau Penumpang Berangkat Lebih Awal Saat Madiun Carnival 2025
KAI Daop 7 Madiun Terapkan Teknologi Face Recognition, Percepat Boarding Penumpang

Berita Terkait

Jumat, 10 Oktober 2025 - 17:37 WIB

Sadarestuwati Salurkan Bantuan PIP kepada Dua SD di Mejayan: Ingatkan Orang Tua Tak Salahgunakan Dana

Rabu, 8 Oktober 2025 - 12:07 WIB

Wujudkan Kabupaten Madiun Bersahaja, Pemkab Mantapkan Tata Kelola Pemerintahan Lewat Workshop GRC 2025

Selasa, 7 Oktober 2025 - 20:18 WIB

KAI Daop 7 Madiun Tutup Perlintasan Liar di Jalur Talun–Garum

Jumat, 3 Oktober 2025 - 20:04 WIB

Harga Tomat Anjlok, Pemkab Madiun Siapkan Skema Serapan Panen Petani Kare

Kamis, 2 Oktober 2025 - 23:12 WIB

Tomat, Si Merah Segar dengan Segudang Manfaat untuk Tubuh

Rabu, 1 Oktober 2025 - 20:14 WIB

Pengadilan Negeri Kabupaten Madiun Tolak Permohonan Ganti Kelamin 

Rabu, 1 Oktober 2025 - 18:58 WIB

Stigma Madiun PKI Salah Besar, Bupati: Kami Justru Korban Pemberontakan 

Rabu, 1 Oktober 2025 - 08:12 WIB

KAI Daop 7 Madiun Salurkan Bantuan TJSL Rp227 Juta untuk Pesantren dan Panti Asuhan

Berita Terbaru

Jawa Timur

KAI Daop 7 Madiun Tutup Perlintasan Liar di Jalur Talun–Garum

Selasa, 7 Okt 2025 - 20:18 WIB

Tomat, salah satu buah yang kaya manfaat bagi manusia. Sumber Foto : pixabay.com

Gaya Hidup

Tomat, Si Merah Segar dengan Segudang Manfaat untuk Tubuh

Kamis, 2 Okt 2025 - 23:12 WIB